**SELAMAT DATANG DI BLOGER VISIT ACEH TAHUN 2013** Dilarang Mengomentari Yang Menyingung Perasaan Orang Lain, Kecuali Menasihati dengan Kata-Kata Yang Bijak

Pesan Hotel

...and here's the new code I have to update to:

Jumat, 02 November 2012

Pusat Latihan Gajah (PLG) Saree. Aceh Besar. Aceh


Wisatanesia.com-Pusat Latihan Gajah (PLG) Saree berada di lokasi Kabupaten Aceh Besar, Hewan Gajah adalah satwa herbivora pemakan tumbuhan dan penyebar bibit dari hasil kunyahan yang tertelan melalui prosesi memamah biak dan dari kotorannya dapat membantu proses pembiakan biji secara natural, kotoran tersebut membantu proses percepatan tumbuhnya biji (dormansi) menjadi kecambah, juga kotorannya menghasilkan pupuk organik bagi hutan yang menjadi daerah lintasannya.

Lokasi Pelatihan Gajah Saree





Wisata Alam Gajah Saree


Gajah Saree


Pelatihan Gajah Saree


Pemandian Gajah Saree


Pelatihan Gajah Saree


Awalnya, gajah yang menghuni PLG Saree merupakan gajah-gajah liar, yang kemudian ditangkap. Tetapi gajah-gajah ini ditangkapi karena kebanyakan dari mereka pernah melakukan tindakan-tindakan merusak seperti merusak kebun penduduk.

Menyambut Kedatangan Gajah PLG



Gelar khas untuk gajah di Aceh adalah Teungku Rayeuk ini berarti penunjukan dan penamaan berdasarkan ciri phisik gajah yang besar dan raya, gelar tersebut ditabalkan para endatu Aceh pada zamannya, hingga kini sebutan itu juga masih lekat, dimana para endatu dapat hidup berdampingan dengan satwa besar ini bahkan dalam dinas peperangan kerajaan Aceh dimasa gemilang, dimana gajah menjadi teman disaat menjadi pasukan dan berperan sebagai tuan dan pengendara tapi cerita ini begitu sopan dan arif sehinga menjadi legenda turun menurun.

Mengapa demikan, kenapa begitu ramah dimasa endatu orang Aceh tersebut memperlakukan gajah sebagai teman dan sahabat baik manusia dan menempatkan gajah sebagai Teungku Rayeuk , di Aceh gelar Teungku berarti Orang Alim , kenapa gajah dianggap alim dan bersahaja,

Era tahun 70-an hingga 80-an ketika kita berangkat menjelang malam hari dari banda Aceh menuju Pidie disebutkan Teungku Rayeuk sering melintas jalan raya di sekitar Hutan pegunungan Seulawah tanpa ada mengganggu manusia bahkan penumpang bis pun tak terusik. Ini menandakan hubungan manusia dan satwa terjalin dengan baik..mungkin kondisi hutan pada saat itu lumayan baik, pembukaan hutan terasa kecil dan kondisi hutan masih dalam kondisi normal.

 Informasi Kontak Dinas Pariwisata Kabupaten Aceh Besar:
Jl.Prof. A.Majid Ibrahim No 4.
Phone (0651) 92513. Kota Jantho.
Kab.Aceh Besar - NAD

Masih Banyak Tempat Wisata lagi di Kabupaten/Kota Kami, Untuk Mengetahui nya Anda Harus Datang Ke Kota Kami Di Provinsi Aceh. Anda Pasti Akan Puas.

3 komentar:

  1. Semoga nanti raju disana dirawat dengan sangat baik!!

    https://www.facebook.com/groups/PeduliRaju/

    BalasHapus
  2. rumah baru raju :D smoga hidup bahagia slamany raju dan smua tmn2ny d sana

    BalasHapus
  3. Titip Raju ya bapak2 di PLG Saree yang baik... perlakukan ia dan gajah2 lain dengan penuh kasih sayang :)

    BalasHapus

Komentar dan Saran Anda Sangat Saya Harapan Untuk Yang Lebih Baik